HARI / TANGGAL : KAMIS / 25 FEBRUARI 2021
KELAS : 9F, 9G
KD : 3.7 Membuat generalisasi luas permukaan dan volume berbagai bangun
ruang sisi lengkung (tabung, kerucut, dan bola)
Materi Pokok : Bangun Ruang Sisi Lengkung
Tujuan Pembelajaran
Melalui pendekatan saintifik dengan menggunakan model Pembelajaran Jarak Jauh problem Based Learning peserta didik diharapkan dapat menyebutkan unsur, sifat sifat serta membuat generalisasi luas permukaan bangun ruang sisi lengkung (tabung) sampai benar.
Assalamualaikum anak- anak.......
Selamat pagi anak sholeh dan sholeha? Apa kabar hari ini, Bagaimana libur akhir pekannya?
Semoga kalian selalu menjaga kesehatan dan rajin berolahraga ya nak agar tubuh kita sehat dan tidak mudah terserang penyakit serta semoga kita semua selalu dalam lindungan allah swt amin ya rabbal alamin
Baiklah sebelum kita melaksanakan pembelajaran hari ini, jangan lupa untuk melaksanakan sholat dhuha, murojaah pagi dan mendengarkan opening class, Serta dilanjutkan dengan pembacaan Asmaul Husna dan doa belajar ya.
Serta tak lupa untuk melaksanakan sholat 5 waktunya ya nak...
Pengertian Bangun Ruang Sisi Lengkung
Tabung
Pengertian Tabung
Tabung merupakan suatu bangun ruang berdimensi tiga yang memiliki alas dan tutup yang berbentuk lingkaran dengan ukuran yang sama dan diselimuti oleh persegi panjang.
Unsur – Unsur Tabung
a. Sisi Tabung
Tabung memiliki tiga sisi yang berbeda, yaitu sisi bawah, sisi atas, dan sisi lengkung (selimut tabung). Sisi lengkung merupakan sisi yang dibatasi oleh dua bidang sejajar, yaitu bidang alas (bawah) dan bidang tutup (atas) berbentuk lingkaran yang kongruen.
b. Tinggi Tabung
Tinggi tabung merupakan jarak antara bidang alas dan bidang tutup (pada gambar di atas dinotasikan dengan ).
c. Jari – Jari Tabung
Jari – jari tabung merupakan jari – jari dari lingkaran alas atau tutup, dinotasikan dengan .
d. Diameter Tabung
Diameter tabung merupakan 2 kali jari – jari, dinotasikan dengan . Sehingga, .
Sifat – Sifat Tabung
Berikut ini merupakan sifat – sifat dari tabung:
- Memiliki 3 buah sisi (1 buah persegi panjang dan 2 buah lingkaran yang kongruen).
- Tidak memiliki rusuk.
- Tidak memiliki titik sudut.
- Tidak memiliki bidang diagonal.
- Tidak memiliki diagonal bidang.
- Memiliki sisi alas dan sisi atas yang berhadapan dan kongruen.
- Tinggi tabung merupakan jarak titik pusat lingkaran alas dengan titik pusat lingkaran atas.
- Bidang tegak tabung berwujud lengkungan yang disebut dengan selimut tabung.
- Jaring – jaring tabung berwujud 2 buah lingkaran dan 1 buah persegi panjang.
Rumus pada Tabung
Soal : menentukan panjang selimut tabung
1. Perhatikan tabung berikut :
Panjang selimut tabung tersebut adalah …
Penyelesaian :
Diketahui :
r = 14 cm
t = 10 cm
Ditanya : panjang selimut tabung = … ?
Dijawab :
Panjang selimut tabung = keliling lingkaran alas atau tutup tabung
Soal : menentukan luas permukaan tabung
2. Sebuah tabung memiliki panjang selimut 44 cm. jika luas selimut tabung 440 cm2, luas permukaan tabung tersebut adalah …
Penyelesaian :
Ditanya : luas permukaan tabung = …?
Dijawab :
Mula-mula, tentukan panjang jari-jari dari panjang selimutnya.
panjang selimut tabung = keliling lingkaran alas atau tutup tabung
Dengan demikian, luas permukaan tabung dapat ditentukan sebagai berikut :
3. Panjang jari-jari alas sebuah tabung = 10,5 cm dan tingginya = 20 cm. Untuk π = 22/7 tentukanlah :
a. Luas selimut tabung
b. Luas tabung tanpa tutup
c. Luas tabung seluruhnya
Penyelesaian :
Diket :
r = 10,5 cm
t = 20 cm
π = 22/7
Dit :
a. Luas selimut ?
b. Luas tabung tanpa tutup ?
c. Luas tabung seluruhnya ?
Jawab :
a. Luas selimut tabung = 2πrt
Luas selimut tabung = 2 × 22/7 × 10,5 × 20
Luas selimut tabung = 1.320 cm²
b. Luas selimut tanpa tutup = πr² + 2πrt
Luas selimut tanpa tutup = (22/7×10,5×10,5)+(2×π×10,5×20)
Luas selimut tanpa tutup = 346,5 + 1.320
Luas selimut tanpa tutup = 1.666,5 cm²
c. Luas tabung seluruhnya = 2πr(r+t)
Luas tabung seluruhnya = 2×22/7×10,5×(10,5+20)
Luas tabung seluruhnya = 2.013 cm²
Demikianlah pembelajaran kita hari ini, semoga bermanfaat buat kita semuanya.
Kalau belum ada yang jelas silahkan bertanya lewat WA.
Dan untuk lebih jelasnya silahkan anak anak kerjakan latihan mandiri dirumah
LATIHAN 1 HAL 66 BUKU PAKET 3B NO 1,2.3
LATIHAN 2 HAL 70 BUKU PAKET 3B NO 3,4
KIRIMKAN TUGASNYA LEWAT EMAIL budiutami77@gmail.com